Selasa, 13 Desember 2011

Refreshing itu PERLU

Rutinitas yang kita lakukan sehari-hari membuat seluruh tubuh kita tersibukkan, sehingga menimbulkan ketegangan-ketegangan unsur syaraf. Dari itulah, maka diperlukan sesuatu yang dapat mengimbangi ketegangan syaraf ini. 

Refreshing. Ya, refreshing. Dengan refreshing, syaraf-syaraf yang tegang dapat kembali normal. Namun, apa saja yang dapat kita lakukan dengan refreshing itu? atau yang termasuk refreshing itu apa saja? itu mungkin yang menjadi permasalahan kita.
         
Refreshing itu banyak ragamnya, sebetulnya. Tinggal disesuaikan dengan kita sendiri. Kegitan apa  yang membuat kita merasa terlepas dari beban berat yang kita pikul. itulah bentuk refresh yang dapat kita lakukan.
Berikut adalah bentuk-bentuk refreshing positif yang dapat kita lakukan, sehingga dampak positif akan kembali kepada kita sendiri dan ketegangan urat syaraf dapat kembali kepada kondisi semula, yakni:
  1. Membaca Al-Qur'an  (bagi umat Islam).
  2. Membaca buku (baik itu buku ilmiah, novel, maupun komik), koran, majalah, dan lain sebagainya baik itu yang berupa hard paper atau via internet.
  3. Berkunjung ke sanak famili yang sudah lama tidak kita kunjungi.
  4. Jalan-jalan ke tempat-tempat rekreasi, seperti: pantai, gunung, kebun binatang, gua, taman, dll.
  5. Menyendiri di tempat yang orang lain tidak tahu siapa kita.
  6. Melakukan aktivitas olah raga yang kita sukai, seperti: lari pagi setiap hari/seminggu sekali, berenang, dll.
  7. Menuliskan seluruh keluh kesah atau kisah sedih yang kita alami di dalam diary atau kita tulis dalam bentuk buku, 
  8. Curhat kepada orang tertentu yang dapat memberikan solusi atas permasalahan yang sedang kita hadapi dan apa yang kita keluh kesahkan kepada orang tersebut terjaga-tidak diketahui oleh orang lain.
Sebagaimana bentuk refreshing yang ku lakukan bersama keluarga dan rekan-rekan kerja beberapa waktu yang lalu ke salah satu tempat di Bandung, yakni Rumah Strawberry yang terletak di Lembang. Sungguh luar biasa. fresh. Seolah beban yang menghimpit seluruh tubuh keluar sendiri tanpa meninggalkan sisa di dalam tubuh.
Bagaimana denganmu, kawan? ayo, jangan disimpan di dalam diri jikalau ada beban yang menghimpit dirimu. Lakukanlah refreshing. Cari waktu, yang tidak mengganggu ativitas kerjamu.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India